Type Here to Get Search Results !

BAHTSUL MASAIL ALIYAH Malam Jumat (1/4) Oleh DEMA AMALI MA'HAD ALY MALIKUSSALEH PANTON LABU

Mushahih Bahtsul Masail Aliyah (1/4)



 

BAHTSUL MASAIL ALIYAH

Malam Jumat (1/4) Oleh DEMA AMALI MA'HAD ALY MALIKUSSALEH PANTON LABU 

        Zaman semakin berkembang dan teknologi pun semakin canggih dengan ditemukannya penemuan penemuan yang baru sehingga kehidupan dalam bermasyarakat semakin mudah dan praktis dibandingkan masa nenek nenek kita, namunn seiring berkembangnya zaman dan teknologi, muncullah pula masalah masalah yang baru atau dikenal dengan istilah masalah yang hadisah , sehingga diperlukan pemikiran pemikiran yang baru untuk mencari solusi dari masalah ini . ulama ulama kita sudah melakukannya dengan mengadakan muzakarah muzakarah yang diadakan di setiap pesantren atau yang dikenal dengan dayah. Nahh.... sebagai penerus ulama ulama tersebut para santri harus bisa juga. Oleh karena itu kami tim Lajnah bahsul masail Ma’had Aly Malikussaleh memiliki ide untuk mengadakan acara BAHSUL MASAIIL yang diikuti oleh santri santri dayah Malikussaleh.

    dan ALHAMDULILLAH berkat qudrah dan iradah ALLAH SWT untuk kesekian kalinya kami berhasil mengadakan acara BAHSUL MASAIIL  tingkatan ‘Aliyah yang diadakan tepat dikomplek putra Dayah Malikussaleh Pantonlabu yang diikuti oleh santri-santri terpilih Dayah Malikussaleh yang berasal dari kelas 4 – 6. Acara ini bertujuan mengkaji masalah-masalah hadisah yang terjadi dalam kehidupan masyarakat sehari-hari .

    Acara bahsul masail ini diadakan satu kali dalam setiap bulan secara bergiliran antara tingkatan Tsanawiyah dan Aliyah , tingkatan Tsanawiyah difokuskan untuk membahas masalah-masalah ilmu nahwu dan ilmu saraf dan tingkatan Aliyah difokuskan untuk membahas masalah masalah ilmu fiqh.


Peserta Bahtsul Masail Aliyah (1/4)


   Acara Bahtsul Masail dimulai sesudah shalat Isya berjamaah , acara ini dipandu oleh Moderator yang menjadi media perantara antar peserta , setiap Santri yang menjadi peserta diberi kesempatan untuk menjawab setiap pertanyaan dan menanggapi jawaban dari santri lain . kemudian , setelah setiap Santri memaparkan jawabannya masing-masing dan saling menanggapi jawaban, MUSAHHIH yang merupakan Maha Guru Dayah Malikussaleh bertugas sebagai penengah dan yang mengambil solusi dari setap problematika yang dibahas. 

        Nahh bagi yang ingin menyaksikan sendiri acara ini dan merasakan keseruannya para Santri diketika saling mengukuhkan dalilnya masing-masing atau ingin mengetahui lebih lengkap tentang acara Bahsul Masail dan tentang Dayah Malikussaleh silahkan mengunjungi  Fan page Facebook “LPDK Dayah Malikussaleh” dan channel Youtube “Dayah Malikussaleh” dan instagram @dayah.malikussaleh.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Cari Blog Ini